Daftar 10 Klub Olahraga Terkaya Dunia 2013

by Unknown , at 19.13

Daftar 10 Klub Olahraga Terkaya Dunia 2013

10 klub bola terkaya

Majalah Forbes baru saja mengumumkan daftar 10 klub olahraga terkaya dunia. Real Madrid hanya duduk di peringkat ketiga. Sementara itu, sang rival abadi, Barcelona, duduk di peringkat sembilan. Klub olahraga terkaya dunia versi Forbes adalah New York Yankees, tim bisbol (baseball) kenamaan dari Amerika Serikat.

Jika Barcelona lebih unggul dalam hal nilai pasar para pemainnya dibandingkan Real Madrid, lain halnya dalam urusan kekayaan klub. Los Merengues lebih unggul daripada seteru abadinya. Meskipun demikian, El Real bukanlah klub olahraga terkaya di dunia. Mereka kalah dari New York Yankees dan Manchester United.

New York Yankees (bisbol) memiliki aset hampir mencapai 284 juta Euro. Sementara itu, Manchester United, ada di posis kedua. Mereka mempunyai aset hingga mendekati 230 jut Euro. Dengan catatan ini, berarti Setan Merah menjadi klub sepakbola dengan aset termahal di dunia, melebihi klub-klub sepakbola lain.

Sementara itu, Real Madrid, ada di peringkat ketiga. Aset mereka mencapai angka nyaris 200 juta Euro. Lebih banyak 62 juta Euro daripada sang rival abadi, Barcelona.

El Barca, dengan aset mendekati angka 138 juta Euro, berada di peringkat sembilan. Dalam urusan sesama klub sepakbola, mereka kalah dibandingkan dengan Bayern Munchen (peringkat enam). Selain itu, jika dibandingkan dengan seluruh klub olahraga di dunia, Barca masih ada di bawah Dallas Cowboys, Los Angeles Dodgers, dan New England Patriots (futbol) plus Boston Red Sox (bisbol).

Berikut ini daftar 10 klub olahraga  Terkaya di dunia 2013 dengan aset terbesar (dalam Euro)

1. New York Yankees (bisbol) 283.793.400
2. Manchester United (sepakbola) 229.067.400
3. Real Madrid CF (sepakbola) 199.359.000
4. Dallas Cowboys (futbol) 194.668.200
5. Los Angeles Dodgers (futbol) 157.923.600
6. Bayern MĂșnich (sepakbola) 150.105.600
7. Boston Red Sox (bisbol) 150.105.600
8. New England Patriots (futbol) 146.978.400
9. FC Barcelona (sepakbola) 137.596.800
10. Arsenal FC (sepakbola) 121.960.800


Daftar 10 Klub Olahraga Terkaya Dunia 2013

Daftar 10 Klub Olahraga Terkaya Dunia 2013
Daftar 10 Klub Olahraga Terkaya Dunia 2013 - written by Unknown , published at 19.13, categorized as News
Comment disabled
Theme designed by Damzaky - Published by Proyek-Template
Powered by Blogger
-->